Keindahan Pantai Menganti kian populer di jagat wisata Indonesia. Betapa tidak, panoramanya yang epik bahkan membuat pantai yang terletak di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen tersebut dijuluki sebagai New Zealand-nya Indonesia.
Mengutip Trippers.id, Pantai Menganti memiliki sejarahnya sendiri. Menganti sebenarnya berasal dari kata menanti. Nama tersebut konon merupakan legenda Majapahit. Ceritanya, ada seorang panglima yang melarikan diri karena hubungan asmaranya tak mendapat restu sang raja. Kemudian, si panglima dan kekasihnya berjanji akan berjumpa lagi di pantai. Namun saat panglima pergi ke pantai, sang kekasih tak pernah datang.

Terlepas dari legenda tersebut, Pantai Menganti sendiri baru dibuka untuk umum tahun 2011. Pantai Menganti memiliki daya tarik pada hamparan pasir putih yang berpadu dengan birunya air laut. Untuk menikmati keindahan Pantai Menganti, pengunjung harus menempuh jarak 42 kilometer dari pusat kota Kebumen, dengan lama perjalanan sekitar 1 jam.
Banyak yang bilang, agar dapat menikmati keindahan di Pantai Menganti, wisatawan harus berjuang menaklukan medan yang cukup sulit. Hal itu karena pengunjung harus terlebih dahulu melewati Tebing Keteb Widadari, sebuah tebing besar yang mengapit pantai tersebut.Namun perjuangan berat itu tidak akan sia-sia, setelah melewati tebing, pemandangan alam berupa perpaduan antara pantai pasir putih dan tebing hijau siap memanjakan mata.
Kelebihan Pantai Menganti Dibandingkan yang Lain

Terdapat Curug
Pemandangan di Pantai Menganti tidak hanya sekedar menyuguhkan tebing raksasa di sebelah barat. Namun, di tebing yang kerap disebut bidadari itu pengunjung bisa melihat empat buah curug yang memiliki ketinggian 30 meter.
Mercusuar di Pantai Menganti
Di Pantai Menganti juga ada sebuah mercusuar. Kamu yang senang menikmati pesona alam sunset dan sunrise, bisa naik ke mercusuar dengan tinggi sekitar 20 meter ini. Suasana mercusuar semakin syahdu dengan banyaknya burung-burung yang beterbangan.
Pemandangan ala Selandia Baru
Keindahan Pantai Menganti memang bukan kaleng-kaleng. Dikutip dari Akato.co.id, pengunjung akan menikmati sensasi seperti berada di Selandia Baru saat memandang tebing yang menjulang tinggi dan memanjang di tepi laut. Tak berhenti sampai disitu, lembutnya rumput hijau sambil menikmati suasana pantai dengan gemuruh ombak bakal membuatmu betah duduk berlama-lama.
Instragamable

Pantai Menganti memiliki beberapa spot foto yang sudah dibangun pihak pengelola, salah satunya adalah jembatan merah yang didirikan di atas batuan karang. Bagi kamu yang hobi fotografi dan pengguna media sosial instagram, bisa pamer keindahan Pantai Menganti dalam tangkapan layar.
Baca Juga : Desa Trunyan Bali, Wisata Pemakaman Penuh Mistis
Ini Dia, 10 Spot Keindahan Pantai Menganti
Salah satu pantai di pesisir Jawa Tengah ini mungkin masih asing di telinga kamu. Sebab, popularitasnya tentu kalah dengan pantai-pantai di Lombok dan Bali. Namun, keelokan pantai ini dijamin mampu menyihir siapa saja agar betah singgah lama.
Pantai Menganti menyuguhkan banyak spot cantik juga instagramable yang bisa kamu kunjungi. Penasaran kan seperti apa keindahannya? Yuk, simak ulasannya.
1. Tebing Keteb Widadari, Salah Satu Keindahan Pantai Menganti
Pantai Menganti diapit tebang karst yang tinggi menjulang bernama Tebing Keteb Widadari.

Tebing ini adalah satu-satunya jalur kendaraan wisatawan yang ingin sampai di tepi pantai Menganti. Berhentilah sejenak di salah satu tebing untuk merekam salah satu surga tersembunyi di selatan Kabupaten Kebumen.
2. Hamparan Pasir Putih
Keindahan Pantai Menganti yang cukup mencolok adalah pantai berpasir putih yang dihiasi bebatuan karang berbagai ukuran. Hasratmu untuk berswafoto pasti membuncah melihat pemandangan asik ini.

Pantai Menganti juga ramah untuk anak-anak, sebagai wahana bermain pasir dan ombak untuk mereka. Kalau beruntung, kamu juga bisa mendapati beberapa biota laut misalnya kepiting dan ikan-ikan kecil.
Di pantai, kamu bisa dengan leluasa menikmati Tebing Keteb Widadari. Tebing Keteb Widadari yang berdiri megah akan menjadi pemandangan yang memukau.
Baca Juga : Wisata Dieng dengan Panorama di Atas Awan
3. Jembatan Merah
Disebut Jembatan Merah karena jembatan yang didirikan di atas batu-batu karang tersebut memang memiliki warna merah menyala. Kemolekan Pantai Menganti bisa di lihat dari spot ini.

Pengelola Pantai Menganti sudah menyediakan fasilitas shuttle bus untuk menuju spot Jembatan Merah. Enaknya, shuttle bus ini tersedia gratis. Kamu tinggal duduk manis menunggu di halte. Untuk menuju ke Jembatan Merah, bisa ditempuh dalam waktu kurang dari 10 menit.
4. Gazebo di Tanah Berbukit
Dari spot Jembatan Merah, kamu akan menemukan begitu banyak gazebo di atas tanah berbukit.

Gazebo-gazebo ini bentuknya tidak terlalu besar, tapi cukup nyaman buat kamu untuk sekedar bersantai sembari menikmati semilir udara pantai yang menyegarkan. Kalau juga bisa menikmati bekal makanan atau minumanmu di gazebo ini.
Tarif penyewaan gazebo sangat terjangkauu, yakni sekitar Rp10.000. Setelah membayar, kamu bisa leluasa menggunakan bangunan beratapkan jerami ini.
5. Keindahan Pantai Menganti dari atas Bukit Sigatel
Tanah berbukit tempat gazebo-gazebo berdiri ternyata dinamakan Bukit Sigatel. Bukit ini terkesan tidak terlalu tinggi, sehingga puncak bukit ini bisa kamu capai dengan sangat mudah.

Bukit Sigatel memiliki view teramat indah. Dari atas bukit tersebut, sejauh mata memandang, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan birunya Samudra Hindia, langit, awan dan perbukitan berpadu menjadi sebuah bentangan alam yang luar biasa.
6. Tanjung Karangbata
Tanjung Karangbata di komplek wisata Pantai Menganti termasuk salah satu jejak gunung api purba di pesisir selatan pulau Jawa.

Dari Tanjung Karangbata, kamu juga bisa melihat panorama yang sangat indah, terlebih menjelang sunset. Dari spot ini kamu akan terhipnotis kala memandang perahu-perahu nelayan yang hilir mudik dari dan ke arah Pantai Menganti.
7. Lembah Menguneng
Lembah Menguneng bersisian dengan Bukit Sigatel. Panorama bukit dan lembah hijau berpadu dengan bentangan samudra Hindia bisa kamu lihat dari lembah ini.

Bagi kamu yang berencana menginap, tersedia pilihan homestay di Lembah Menguneng.
8. Atraksi Sepeda Gantung
Koleksi galeri foto traveling kamu akan bertambah dengan mencoba wahana naik sepeda gantung yang ada salah satu tepi pantai Menganti.

Spot yang berada di dekat Lembah Menguneng tersebut sangat instragamable. Kamu perlu bayar Rp20.000, untuk duduk di atas sepeda gantung. Dapatkan foto instagenic untuk melengkapi akun Instagram kamu.
9. Sensasi Naik Balon Udara
Sensasi menaiki balon udara di Pantai Menganti sebaiknya jangan dilewatkan ya. Fasilitas balon udara terletak di samping Tebing Keteb Widadari, tepatnya di lereng Bukit Pereng Putih.

Walau tidak terbang bebas di udara, tapi hanya bergerak naik turun, tapi seru juga lho naik balon udara.
10. TPI Pantai Menganti
Satu lagi yang mencuri perhatian, yaitu spot Tempat Pelelangan Ikan (TPI) di sisi timur Pantai Menganti. Lokasinya ada di ujung jalan raya sebelum berbelok ke kanan menuju area parkir kendaraan.

Puluhan kapal nelayan berwarna biru yang tengah bersandar di pinggir pantai ini sangat menarik untuk diabadikan. Sempatkan juga untuk membeli hasil laut yang dijual para nelayan di sini ya, dijamin masih fresh!
Baca ulasan tempat wisata di bandung, Ciwidey Pesona Wisata Bandung Selatan yang Romantis dan Instagrammable.
Seru banget ya sepuluh spot cantik yang ada di Pantai Menganti Kebumen? Siapkan agenda untuk liburan ke Pantai Menganti secepatnya, lalu ambil foto sebanyak-banyaknya. (agustinaindri)